Detikdeadline.com, JAKARTA I Wakil ketua umum koordinator bidang politik dan keamanan kamar dagang dan industri (KADIN) Indonesia sekaligus Anggota DPR RI.
Bambang Soesatyo menjelaskan komitmen KADIN Indonesia dalam mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan Presiden RI, Prabowo Subianto
Sebagai bentuk dukungan konkret, KADIN Indonesia akan membangun 1.000 Satuan pelayanan pangan dan gizi (SPPG)”, kata Bambang Soesatyo dihadapan media, Jumat (14/3/25).
Ia menilai program ini bukan hanya sekadar implementasi dari Asta Cita Presiden RI, Prabowo Subianto, tetapi juga mencerminkan semangat gotong royong yang telah menjadi ciri khas bangsa Indonesia sejak lama.
“Dengan kolaborasi dari berbagai pihak, program ini. diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi generasi muda Indonesia.
Konsistensi dan kolaborasi adalah kunci dalam mewujudkan visi besar peningkatan kesejahteraan gizi masyarakat Indonesia,” pinta Bamsoet usai menghadiri Pengukuhan Pengurus KADIN Indonesia Masa Bakti 2024 – 2029 di Jakarta.(@Gus Kliwir)