Detikdeadline.com, PATI I Dalam upaya meningkatkan kesiapan fisik prajurit, Komando Distrik Militer (Kodim) 0718/Pati hari ini menggelar latihan ketahanan mars (Han Mars), pada Selasa (25/02/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari penilaian siap jasmani militer (PSJM), yang wajib diikuti oleh seluruh prajurit TNI AD.
Latihan Han Mars sejauh 5 kilometer ini. bertujuan untuk menjaga kebugaran fisik prajurit serta meningkatkan disiplin dan mental dalam menghadapi tugas di lapangan
Pasiops Kodim 0718/Pati, Lettu Inf. Suko Giyantoro menjelaskan bahwa latihan ini menjadi bagian dari program yang diterapkan oleh komando atas untuk memastikan kesiapan jasmani prajurit tetap optimal.
“Kesiapan fisik adalah modal utama dalam menjalankan tugas sebagai aparat teritorial. Oleh karena itu, kegiatan seperti ini sangat penting untuk menjaga kebugaran serta meningkatkan daya tahan tubuh prajurit,” ungkap Lettu Inf. Suko Giyantoro dihadapan media.
Sebelum latihan dimulai, seluruh peserta mengikuti pemeriksaan kesehatan oleh tim medis. Pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan tidak ada prajurit yang mengalami masalah kesehatan, sebelum mengikuti latihan fisik yang cukup berat.
Latihan Han Mars tidak hanya melatih ketahanan fisik, tetapi juga membangun semangat kebersamaan antar prajurit.
Melalui latihan ini, mereka belajar untuk bekerjasama dan saling mendukung dalam kondisi apapun.
Lettu Suko berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi prajurit, baik dalam tugas militer maupun dalam kehidupan sehari -hari.
“Dalam latihan ini bukan hanya untuk memenuhi kewajiban, tetapi juga memberikan manfaat langsung bagi kesehatan dan kebugaran prajurit. Dengan fisik yang kuat, mereka dapat menjalankan tugas dengan lebih baik,” kata Lettu Inf. Suko Giyantoro.(@Gus Kliwir)