Pati, detikdeadline.com I Pasangan calon (Paslon) nomor urut 3 dalam Pilkada Pati 2024, Budiyono dan Novi Eko Yulianto, menggelar safari politik di Kecamatan Gunungwungkal pada akhir pekan ini.
Acara tersebut berlangsung meriah, dengan kehadiran ribuan pendukung yang memadati gedung haji
Dalam perayaannya, Budiyono menyampaikan janjinya untuk menjadi pemimpin yang amanah dan berkomitmen meningkatkan kesejahteraan masyarakat Pati.
Meski tidak memberikan janji politik secara spesifik, ia menegaskan bahwa setiap keluhan dan aspirasi warga akan segera terwujud.
“Saya tidak memberikan janji politik, tetapi apa pun keluhan masyarakat nanti, kita akan segera menindaklanjuti dan mewujudkannya,” ungkap Budiyono di hadapan para pendukungnya.
Ketua Desk Pilkada PPP Pati, H. Suwito, turut hadir dan memberikan dukungannya. Ia menyatakan keyakinannya bahwa dengan konsolidasi yang terus dilakukan, pasangan Budi-Novi akan meraih kemenangan telak pada Pilkada
“Acara di gedung haji ini menampilkan semangat dan kekompakan warga Gunungwungkal, terutama ibu-ibu yang begitu antusias dan siap mendukung kemenangan Budi-Novi,” ujar Suwito di hadapan awak media, Rabu (2/10/24).
Ketua Tim Kemenangan Budi-Novi, Muslihan, menjelaskan bahwa acara ini merupakan bagian dari konsolidasi para Koordinator Desa (Kordes) dan Koordinator Lapangan (Korlap) untuk memperkuat dukungan di wilayah tersebut
Antusiasme warga sangat terlihat sepanjang acara, dengan ribuan warga yang hadir untuk memberikan dukungan langsung kepada pasangan calon tersebut.
Safari politik ini semakin memperkuat dukungan Paslon Budi-Novi menjelang Pilkada Pati 2024″, tegas Muslihan.(red)